Sabtu, 19 Juni 2010

Activitas Wisata yang dapat di lakukan didaerah Bohorok.

Diantara beberapa kegiatan Eco wisata yang dapat dilakukan di daerah Bohorok.

1. ORANGUTAN VIEWING CENTER ( TEMPAT PEMBERIAN MAKAN )

Melihat/mengamati orangutan di tempat pemberian makan.
Untuk melukan kegiatan ini, anda dapat berkunjung ke tempat pemeberian makan 2 kali sehari. Waktu pemberian makan orangutan pertama pada pagi hari pukul 08.30 dan waktu pemberian ke dua pukul 15.00 dari terminal Bukit awang anda dapat menempuh dengan berjalan kaki kira-kira 30 minute dan menyeberng sungai Bohorok dengan sampan kecil. Untuk melakukan kegiatan anda harus mengambil surat izin dulu di Kantor kehutanan yang berada didaerah parkir Bukit Lawang. Untuk melalukan berkunjun korangutan viewing center ada bisa melakukan sendiri atau anda juga dapat memakai jasa pemandu yang ada di bukit Lawang. Untuk besar biaya pemandu/pramuwisata anda bisa menegosiasikan dengan pemandu tersebut. Apakah anda sudah pernah melihat Orangutan sebelumnya? Dimanakah anda melihatnya? Tentu Orangutan yang anda lihat di tempat pemberian makan di Bukit Lawang sangat berbeda apabila anda pernah melihat orangutan di Kebut binatang.
Ditempat pemberian makan orangutan di Bukit Lawang, anda dapat melihat langsung seperti apa, orangutan itu hidup dialamnya(habitatnya). Apabila anda berkunjung sendiri ketempat pemberian makan orangutan mungkin hanya melihat saja, lebih baik anda memakai jasa pemandu atau interpreter yang ada, supaya pengetahuan anda tentang orangutan Sematera bertambah mungkin ini jug hal yang baru bagi pengunjung tersebut. Disamping interprestasi tentang orangutan sumatera anda juga dapat merasakan bagaimana suasana dihutan walaupun hanya memasuki hutan yang tidak begitu jauh.

Sebenarnya bagaimana kita bisa belajar dari melihat orangutan ditempat pemberian makan tersebut, apa yang bisa kira2 yang bisa kita lakukan untuk berpartisipasi dalam menjaga pupulasi orangutan dan habitatnya. Selamat bergabung.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar